Bootcamp Session 4 – Menuju Dua Garis & Sunfert: Jadi lebih Paham dengan Proses IVF

Surabaya – Bootcamp Sesi 4 “Menuju Dua Garis & Sunfert 2024” berhasil diselenggarakan pada 19 Oktober 2024, acara dimulai pukul 17.00 WIB. Sesi kali ini dibuka oleh Dr. Sumithra Devi Vallapan dengan tema menarik “Deep Dive into IVF Procedure” yang memberikan wawasan mendalam terkait berbagai tahapan In Vitro Fertilization (IVF). Acara diawali dengan sambutan hangat dari Mizz Rosie, yang memperkenalkan Dr. Sumitra sebelum dilanjutkan dengan sesi materi.

Dalam sesi ini, Dr. Sumithra menjelaskan secara detail proses IVF yang mencakup jadwal stimulasi, gambaran pemeriksaan ultrasonografi transvaginal, hingga prosedur pengambilan sel telur dan fertilisasi menggunakan metode Intra-Cytoplasmic Sperm Injection (ICSI). Tidak hanya sampai di situ, Dr. Sumithra juga memberikan pemaparan mengenai tahap pemindahan embrio ke rahim, serta membahas berbagai mitos seputar IVF yang masih sering ditemui di masyarakat. Beberapa mitos yang dijabarkan adalah anggapan bahwa wanita dapat mengandung hingga menopause selama siklus haidnya teratur, atau bahwa siapa pun yang menjalani IVF pasti berhasil. Dr. Sumithra menekankan pentingnya pemahaman yang benar untuk melawan stigma bahwa masalah kesuburan adalah semata-mata masalah istri, dan bahwa kualitas klinik IVF sangat bervariasi.

Bootcamp ini dihadiri oleh peserta dengan antusias tinggi, dengan berbagai pertanyaan yang menunjukkan kedalaman ketertarikan mereka terhadap topik ini. Salah satu pertanyaan yang menonjol datang dari seorang peserta yang menceritakan pengalamannya saat menjalani IVF: ia memiliki sembilan telur yang siap diambil, namun pada saat pengambilan, hanya dua telur yang berhasil ditemukan untuk dilakukan proses pembuahan, sementara telur lainnya tidak memiliki isi (oosit kosong). Situasi ini menimbulkan pertanyaan besar, terutama karena dokter yang menangani kasus tersebut belum menemukan solusi yang tepat.

Secara keseluruhan, sesi kali ini tidak hanya memberikan informasi teknis terkait IVF, tetapi juga membantu mengedukasi peserta mengenai berbagai tantangan yang mungkin terjadi selama proses IVF. Dengan penyampaian yang jelas dan mendetail, Dr. Sumithra memberikan wawasan yang sangat berharga, yang diharapkan dapat membantu sister dan paksu dalam perjalanan menuju keberhasilan kehamilan. Untuk informasi lebih lanjut silakan kunjungi Instagram kami @menujuduagaris.id dan @sunfertindonesia, jangan lupa untuk pantau terus ya!