Ketahui dampak Infertilitas yang Bukan Hanya perkara Fisik Tapi juga Mental!

 

Sister, kalian yang sedang berjuang dengan infertilitas mungkin menjadi salah satu ujian besar dalam hubungan. Atau disisi lain bahkan semakin merekatkan? jadi dapat disimpulkan ya bahwa infertilitas itu nggak hanya berkaitan dengan fisik, tapi juga mental! Banyak pasangan merasa stres, cemas, bahkan hubungan jadi tegang karena tekanan ini. wah mengapa bisa begitu ya? MDG akan menjelaskan lebih lanjut

Infertilitas dan Rentan Stress

Stres hadir sebagai salah satu respon terhadap stimulus eksternal yang melebihi kapasitas koping seorang individu. Stres umumnya mempengaruhi semua sistem tubuh termasuk sistem kardiovaskuler, pernapasan, endokrin, gastrointestinal, saraf, otot, dan reproduksi. Stres diketahui memiliki hubungan dengan kejadian infertilitas. Pasien yang infertil secara signifikan memiliki lebih banyak gejala kecemasan dan depresi daripada individu yang tidak infertil. Stres psikologis dianggap sebagai bagian dari faktor lingkungan yang mempengaruhi fertilitas. 

Beberapa sumber menyebutkan bahwa stres dapat menyebabkan infertilitas dengan mengubah kondisi hormonal pada wanita. Secara khusus, sumbu hipotalamus-hipofisis-adrenal (HPA axis) memiliki peran penting dalam memediasi efek neuroendokrin. Hal ini bertanggung jawab untuk sekresi kortisol atau yang juga dikenal sebagai hormon stres karena produksinya meningkat dalam kondisi stres kronis. 

Mental health Melalui Support Pasangan

Sebuah studi menunjukkan bahwa perempuan lebih rentan mengalami stres dan kecemasan terkait infertilitas. Semakin lama infertilitas berlangsung (>6 tahun), semakin besar dampaknya pada emosional dan hubungan pernikahan. Dalam studi ditemukan bahwa pada pasangan yang saling mendukung justru bisa melewati ini dengan lebih kuat!

Jadi, sister dan pasangan perlu saling terbuka, mendukung satu sama lain, dan menghadapi ini bersama. Jangan ragu untuk ngobrol, cari solusi bareng, dan kalau perlu, konsultasi ke ahli. Dengan komunikasi dan dukungan yang tepat, hubungan justru bisa makin erat!

Jadi, sister, jangan pernah merasa sendirian dalam perjalanan ini! Infertilitas memang bisa jadi tantangan besar, tapi dengan komunikasi yang baik dan dukungan dari pasangan maupun orang terdekat, semuanya bisa lebih mudah dijalani. Yang penting, tetap jaga kesehatan fisik dan mental ya! Kalau butuh bantuan, jangan ragu untuk mencari support dari ahli. Kamu kuat, kamu nggak sendiri, dan selalu ada harapan! Dan tentu saja sejak kalian menjadi bagian MDG itu adalah langkah sister mendapatkan bantuan secara mental, untuk informasi menarik lainnya dapat di akses di Instagram kami @menujuduagaris.id

Referensi

  • Iordachescu, D. A., Gica, C., Vladislav, E. O., Panaitescu, A. M., Peltecu, G., Furtuna, M. E., & Gica, N. (2021). Emotional disorders, marital adaptation and the moderating role of social support for couples under treatment for infertility. Ginekologia polska, 92(2), 98-104.
  • Suardika, A. (2023). Hubungan antara Stres dengan Kejadian Infertilitas pada Wanita. Jurnal Penelitian Kesehatan” SUARA FORIKES”(Journal of Health Research” Forikes Voice”).